RESEP MASAKAN
By Rian
1, NUGGET
Bahan :
Ø daging ayam ½ kg
Ø telur ayam 4 butir ( atau sesuai selera )
Ø Tepung bumbu 250 gr
Ø Tepung gandum ( secukupnya untuk pengental adonan )
Ø Tepung panir
Pengolahan :
Daging ayam dihaluskan dengan menggunakan blender
Lalu masukkan 4 -6 butir telur diaduk rata.
Beri tepung bumbu & diaduk rata sampai mengental dan
Dapat di bentuk sesuai selera. Contoh bentuk bulat,segi empat, bintang dll.
Kemudian adonan di kukus atau di rebus sesuai selera
Setelah adonan masak lalu ditiriskan , dicelupkan telur dan beri tepung
Panir lalu siap goreng. Selamat mencoba & menikmati nugget
2. PEMPEK PALEMBANG
Bahan :
Ø Ikan kakap/ tenggiri/ gabus atau biji nangka diambil dagingnya
Ø Telur sesuai selera
Ø Tepung kanji
Ø Permipan/bibit roti secukupnya
Ø Bawang putih secukupnya
Ø Garam secukupnya
Ø Timun
Pengolahan :
Daging ikan ( salah satu yg tersebut di atas ) dihaluskan .
Bawang putih dihaluskan
Campur daging ikan bersama bawang putih, garam, permifan (secukupnya)
Dan telur (sesuka hati) diaduk bersama tepung kanji hingga adonan rata dan
Dapat dibentuk bulat bakso atau lonjong.
( Perbandingan daging ikan 1 mangkok berarti tepung kanji 1 mangkok juga )
siapkan panci berisi air lalu dimasak hinga mendidih
masukkan adonan yang sudah berbentuk bulat tadi ke dalam air mendidih,
dan terus dimasak sampai adonan tadi Timbul kepermukaan air yang berarti
adonan sudah masak dan siap digoreng.
Pengolahan kuah Pempek :
- gula merah, garam, bawang putih, cuka atau asam jawa & lombok direbus sesuai selera banyaknya
- pirik EBI ( udang kering ) lalu masukkan pula ke dalam campuran tadi hingga mendidih, dan siap disajikan
-
3. BAKSO
Bahan : - daging sapi has ½ kg + tetelan ½ kg dihaluskan
- ¼ kg tangkar sapi untuk membuat kaldu kuah bakso
- ¼ kg atau ½ kg tepung kanji
- 2 butir telur ayam
- Merica secukupnya
- Bawang putih mentah + bawang putih goreng sesuai selera
- Royco + garam secukupnya
- Kulit kerupuk bakso mentah
Cara pengolahan : seluruh adonan tadi di aduk hingga rata dengan alat khusus
Lalu rebus bulat-bulat sesuai selera besarnya. Apabila pentol bakso
Sudah timbul berarti sudah masak.
Air rebusan pentolan tadi jangan dibuang untuk membuat kuah
Kaldu dan masukan pula tangkar sapi hinga masak.
Siapkan bumbu : bawang putih, Royco, garam ,merica serta bawang
Pray (dirajang tipis-tipis) lalu ditumis hingga harum baunya.
Kemudian masukkan tumisan tadi di kuah tadi hingga mendidih.
Siap disajikan. bersama Mie, saos tomat , kecap manis, jeruk nipis, bawang goreng
Tuggu resep selanjutnya .........!!!!!!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar